Sudah lama sekali saya ingin berwisata ke Bali, karena pemandangannya
indah, bangunan-bangunannya unik, dan banyak turis mancanegara, rasanya tenang
dan damai kalau berada di tempat yang pemandangannya indah, seperti yang selalu
ada di acara-acara FTV yang banyak sekali menampilkan suasana Bali karena
memang shootingnya di sana. Kalau menonton FTV, pasti saya bawaannya ingin
sekali ke Bali, pokoknya Bali itu memang salah satu tempat wisata yang paling eksotis di Indonesia, dan cocok sekali untuk menghilangkan kepenatan dari
keseharian kerja yang membosankan.
Mencari Tiket Pesawat
Akhirnya kemarin saya mencoba untuk mencari tiket pesawat
online, daripada saya terus berkhayal-khayal tinggi namun tidak pergi-pergi
juga ke Bali, lebih baik mencicil untuk setidaknya tahu berapa ongkos tiket
pesawat ke Bali, sekalian menabung juga untuk mempersiapkan budget. Baiklah,
saat mencari tiket pesawat, saya mengetik kata kunci “tiket pesawat murah” di
Google dan hasilnya adalah seperti berikut:
Hmm.. Kalau dilihat-lihat dari hasil pencarian, sudah
banyak sekali ya travel agen yang menawarkan tiket pesawat online, iklan
Googlenya saja sampai ke samping-samping, bahkan perusahaan baru macam
elevenia.co.id juga menjual tiket pesawat? Cukup wow juga ya tiket pesawat itu.
Baiklah mari kita lanjutkan, setelah melihat akhirnya saya mau mencoba untuk
melihat-lihat tiket pesawat yang ada di traveloka, tidak tahu kenapa mungkin
gara-gara dia berada di posisi paling atas ya, selain itu juga namanya aneh
sendiri. Yang lain namanya sedikit masuk akal, seperti contohnya nusatrip dari
gabungan nusa dan trip bahasa inggris, lalu utiket dari kata tiket (walaupun u
nya saya tidak tahu itu maksudnya apa, mungkin ingin tiket.com tapi sepertinya
keduluan jadinya tidak tercapai), kemudian pegi-pegi diambil dari kata pergi.
Nah si traveloka ini kenapa namanya traveloka? Kata “travel” memang ada, lalu
oka atau lokanya itu artinya apa ya? Yasudahlah, tak ada gunanya membahas itu
sekarang. Yang penting adalah saya bisa pergi ke Bali. Karena penasaran dengan
traveloka itu akhirnya saya browsing juga di Google dengan mengetik traveloka,
dan alangkah terkejutnya saya ketika melihat gambar di bawah ini:
Kenapa ada kata penipunya? Apa
traveloka sering melakukan penipuan dalam pembelian tiket pesawat? Karena
kejadian seperti ini pun akhirnya naluri blogger saya muncul (hehehe). saya
menjadi penasaran dan berencana untuk menelaah lebih dalam lagi, benar atau
tidak perusahaan ini pernah menipu. Bagaimana caranya? Ya mungkin yang pertama
bisa dilakukan adalah coba masuk ke webnya.
Hmm.. Webnya bagus juga ya,
desainnya terkesan simpel dan ceria. Lama-lama saya berpikir apakah benar web yang
niat seperti ini masih berani untuk menipu orang? Karena masih belum puas, saya
meneliti lebih dalam lagi webnya, dan ternyata perusahaan ini juga ada layanan
customer service yang 24 jam, selain itu ada blognya juga. Karena orang-orang
dunia maya berkata no picture = hoax, maka saya akan memberikan buktinya:
Dan ini tampilan blognya, berisi
mengenai informasi seputar promo tiket pesawat, informasi pesawat, wisata,
perusahaan, dan lain-lain. Cukup niat juga ya berarti.
Karena masih belum puas juga, saya
membuka-buka facebook page dan twitternya traveloka. Ini hasilnya:
Likers page-nya sudah banyak
sekali, hampir 170 ribu, dan yang membicarakannya hampir 14 ribu, wajah
ceweknya pun juga cantik, mirip dengan orang Jepang ya (apa jangan-jangan
benar-benar orang Jepang), mungkin saudaranya Stella JKT48. Postingan pagenya
juga selalu update, seperti gambar di bawah ini (gambar diambil tanggal 13 Juni
2014):
Respon dari para likersnya juga
cukup antusias. Alaynya pun juga tidak banyak, yah walaupun masih saja ada
kalau dilihat lebih dalam lagi, namun tak mengapa karena hanya sedikit. Bagaimana
menurut anda? Apakah fanpagenya serius atau main-main? Coba teliti juga
twitternya seperti pada gambar di bawah.
Lagi-lagi si wanita Jepang cantik
itu muncul di halaman twitternya traveloka. Jumlah followers twitternya lebih
banyak dari jumlah tweetnya, terbalik dengan twitter saya yang followersnya
Cuma puluhan tapi tweetnya sudah ribuan, sangat tidak eksis sekali.
Lalu? Apakah anda masih percaya Traveloka.com melakukan
penipuan?
Silahkan anda menilai sendiri, saya
sudah mencoba melakukan riset dari data-data yang sudah saya temukan, dan saya
berani untuk bilang TIDAK untuk traveloka penipu. Jika anda masih ragu juga
silahkan anda mencoba dan membuktikannya sendiri dengan membeli tiket pesawat
di sana.
Lalu apa arti dari traveloka
penipu yang saya temukan di Google suggestion tadi? Saya berkesimpulan bahwa
pengguna di Indonesia menggunakan kata kunci 'traveloka penipu' sebagai
pengganti 'traveloka review' untuk mencari tahu mengenai pengalaman orang
membeli di traveloka, dan dengan kata kunci tersebut juga dapat terdeteksi
apakah Traveloka pernah melakukan penipuan atau tidak dari pengalaman
orang-orang, sehingga orang akan lebih percaya jika tidak ditemukan artikel yang membicarakan bahwa Traveloka pernah melakukan penipuan, melainkan yang
muncul adalah review-review orang yang sudah pernah membeli di Traveloka, dan
juga review-review yang membicarakan apakah Traveloka penipu atau bukan,
seperti gambah di bawah ini.
Walau pun saya belum bisa membeli
tiket pesawat ke Bali akibat masih menabung, namun dari kejadian ini setidaknya
saya menjadi lebih yakin untuk membeli tiket pesawat online dari Traveloka
karena transaksinya aman dan tidak melakukan penipuan. Keinginan saya untuk ke
Bali pun menjadi semakin bergejolak. Bali tunggu aku ya..!!
Tips dan trik menghindari penipuan tiket pesawat
Dari artikel di atas, dapat
disimpulkan bahwa sebelum anda membeli tiket pesawat, ada baiknya anda meneliti
dulu perusahaan penjual tiket pesawatnya. Caranya adalah dengan mengecek secara
detail web perusahaannya, cari apakah ada customer service yang bisa dihubungi,
bila ketika dihubungi nomornya tidak aktif,
mungkin sedang libur, kalau nomornya tidak terdaftar? Itu patut dicurigai,
namun kalau ternyata diangkat oleh mbak mbak dengan suara manis yang berkata
“Selamat siang/sore/malam, terima kasih telah menghubungi bla bla bla..” itu
berarti perusahaan tersebut tidak menipu ya (hehehe). Setelah itu carilah
apakah perusahaan tersebut memiliki akun sosial media (contohnya facebook,
twitter). Bila ada, cek apakah akun tersebut palsu? Apakah pengikut akunnya
kebanyakan orang-orang alay yang suka melontarkan komentar tidak jelas dan
tidak penting?
Demikian artikel ini dibuat, semoga artikel ini dapat
bermanfaat bagi para pembaca yang ragu untuk membeli tiket pesawat secara
online. Selamat membeli tiket pesawat online dan selamat berlibur.